Polres Bangka Barat Pantau Penerapan Protokol Kesehatan di Gereja

by

Bangka Barat, Demokrasibabel.com – Polres Bangka Barat memantau penerapan protokol kesehatan di sejumlah gereja yang mulai digunakan untuk kegiatan ibadah. Hal itu dilakukan saat anggota Polres Bangka Barat mengamankan kegiatan ibadah di sejumlah gereja, Minggu (01/11).

Kabag Ops Polres Bangka Barat Akp Martahi J H David, SH,SIK,MM. Seizin Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SIK menyampaikan bahwa ditengah pandemi Covid-19, hari ini gereja di wilayah Kecamatan Mentok sudah mulai aktifitas ibadah. Tak hanya melakukan pengamanan, pihaknya ikut memantau protokol kesehatan sebagaimana dianjurkan pemerintah.

“Ada dua gereja yang memulai aktifitas ibadah minggu pagi, yakni Gereja GPIB dan Gereja HKBP Mentok. Kita amankan kegiatan sekaligus memantau penerapan protokol kesehatan,” jelas Kabag Ops

Kabag Ops menjelaskan, dari hasil pemantauan di dua gereja yang sudah melaksanakan kegiatan ibadah seluruhnya sudah menerapkan protokol kesehatan. Di lokasi tersebut sudah disediakan tempat cuci tangan dan pemeriksaan suhu tubuh.

“Dari pantauan, para jemaat juga menggunakan masker sesuai dengan protokol kesehatan mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu, lokasi kegiatan diterapkan jaga jarak antar jamaat,” kata kabag Ops.

Kabag Ops menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pemantauan protokol kesehatan di sejumlah tempat ibadah. Selain itu, dilakukan pemantauan penerapan protokol kesehatan di sejumlah tempat umum yang banyak dikunjungi masyarakat.

Pendeta Gereja HKBP, menjelaskan selain menerapkan protokol kesehatan pada saat pelaksaan ibadah kebaktian, pihak gereja juga mengapresiasikan kegiatan kepolisian tersebut.

“Seluruh pengurus gereja sudah mengatur SOP bersama-sama dan untuk menerapkan pembatasan kapasitas jemaat , serta kami sangat mengapresiasikan kegiatan kepolisian tersebut,” jelas Pendeta HKBP(tmh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.