Polres Bangka Barat Ingatkan Masyarakat Patuhi Prokes di Tempat Wisata

by

BANGKA BARAT, DEMOKRASIBABEL.COM – Sat Sabhara Polres Bangka Barat melaksanakan patroli di tempat-tempat wisata di Kota Mentok Kabupaten Bangka Barat, sekaligus mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Rabu (19/05).

Kasat Sabhara AKP Agus Mulyadi seizin Kapolres Bangka barat AKBP Fedriansah S.l.k mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat saat berada di tempat wisata.

“Personil Sat Sabhara Polres Bangka Barat rutin melaksanakan kegiatan patroli ke obyek wisata. Personil juga menyampaikan pesan-pesan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dan himbauan Protokol Kesehatan kepada para masyarakat,” ujar Kasat Sabhara.

Menurutnya tempat-tempat wisata juga bisa menjadi kluster penyebaran Covid-19, sehingga perlu dilakukan pemantauan dan imbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Selain itu, kami juga mengimbau kepada masyarakat, agar tidak memakai perhiasan yang berlebihan, parkir ditempat yang aman dan memasang kunci pengaman ganda untuk mencegah kejadian Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) dan tetap melaksanakan Protokol Kesehatan,” ujarnya.(tmh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.