Plt Bupati Era Susanto Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila

by -1687 Views

Bangka Tengah, Demokrasibabel – Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah menggelar upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang diperingati seluruh bangsa Indonesia setiap 1 Oktober, di Halaman Kantor Bupati Bangka, Selasa (1/10/24).

Penetapan Hari Kesaktian Pancasila setiap tanggal 1 Oktober ini, tertuang dalam Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 153 Tahun 1967 tentang Hari Kesaktian Pancasila.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila kali ini mengusung tema “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”, dan Plt Bupati Bangka Tengah Era Susanto bertindak sebagai inspektur upacara.

“Momen ini bukan hanya untuk diperingati saja, namun sudah menjadi tugas kita bersama bagaimana pengamalan pancasila itu sendiri apakah sudah tercermin di tengah-tengah masyarakat kita dan juga pada pemerintahan,” ujar Plt Bupati Bangka Tengah Era Susanto.

Lanjut Era, ia meyakini bahwa Pancasila sudah diramalkan di masyarakat dan lingkungan Pemerintahan.

“Saya yakin semuanya sudah dilakukan, namun tentunya masih banyak hal yang perlu diperbaiki dan semua itu butuh proses,” ucapnya.

Sebagai Pemimpin Daerah, lebih lanjut dikatakan Era, dirinya berharap peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, dapat memperkuat kecintaan masyarakat terhadap Pancasila.

“Harapan saya pada momen peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, Bangka Tengah dapat semakin maju dalam segala aspek, dan dapat memanfaatkan momen ini untuk mengingat kembali, akan pentingnya penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara khususnya di Bangka Tengah,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.