Peringati HKN Ke 56, Bupati dan Wabup Bangka Hadiri Kampanye Germas

by
Bupati dan Wakil Bupati serta Kadinkes Bangka sedang memperagakan mengunakan masker dengan baik dan benar di pantai tikus emas Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (12/11)

SUNGAILIAT, DEMOKRASIBABEL.COM – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-56, Bupati Bangka, Mulkan SH,MH bersama Wakil Bupati Bangka, Syahbudin S.IP menghadiri kampanye Gerakan Masyarakat (Germas) dengan tema “Satukan Tekad Menuju Indonesia Hebat” berlangsung di Pantai Tikus Emas, Kelurahan Jeliti Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (12/11).

Dalam sambutannya, Bupati Bangka, Mulkan SH,MH mengatakan di Hari Peringatan Kesehatan Nasional ke 56 ini, Kita bersama masyakat masih berjuang melakukan kesehatan, terutama dimasa Pandemi Covid-19 ini. Tentunya demi mewujudkan Indonesia sehat, produktif dan berdaya saing.

“Melalui kampanye Nasional “jangan kendor disiplin pakai masker” dalam hal ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka menyerahkan penghargaan bagi tenaga kesehatan teladan dan berprestasi. Baik tingkat Puskesmas, Rumah sakit, pemeriksa kesehatan, bazar sayur, bazar hasil industri rumah tangga pangan yang ada di Kabupaten Bangka,” katanya.

Selain itu, Hari Kesehatan Nasional ini merupakan momentum untuk mensyukuri, terutama di era Pandemi covid-19 dan mengingatkan Kita semua akan pentingnya kesehatan.

“Dengan tema tersebut merupakan upaya bagaimana Kita membangun masyarakat yang produktif dan aman covid-19 di era adaptasi kebiasaan baru ini,” ujarnya.

Bupati Mulkan menghimbau, bagi seluruh masyarakat dan tenaga kesehatan Kabupaten Bangka, supaya dapat selalu disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). Hal tersebut guna menghindari dan mencegah keterpaparnya covid-19.

“Karena sekuat apapun upaya Pemerintah, tidak akan cukup apabila tidak didukung seluruh elemen masyarakat untuk senantiasa mematuhi Prokes Covid-19 tersebut. Dan penerapan strategi penanganan covid-19 sebagai wujud tekad bersama masyarakat Indonesia untuk sehat,” paparnya.

Lebih lanjut, Kita mengucapkan terima kasih bagi seluruh jajaran kesehatan, semua liding sektor serta lapisan masyarakat yang telah bahu-membahu berjuang tanpa mengenal lelah. Dalam melaksanakan pembangunan kesehatan sebagai perjuangan untuk selamatkan Bangsa dari Pandemi covid-19 dan mewujudkan Indonesia semakin sehat.

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberkati dan melindungi upaya Kita bersama dalam mewujudkan bangsa Indonesia yang sehat dan sejahtera. Selamat Hari Kesehatan Nasional ke-56 tahun 2020, semoga Pandemi covid-19 dapat segera berlalu,” harap Bupati Bangka, Mulkan.

Dikesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Bangka, dr Then Suyanti mengatakan Gerakan Masyarakat (Germas) ini berupaya membangun kemandirian keluarga dan masyarakat dalam hidup sehat sebagai upaya promotif dan preventif.

“Gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sehingga terciptanya masyarakat yang produktif yang dapat berperan aktif pada pembangunan nasional,” katanya.

Selain itu, gerakan ini dapat mendorong masyarakat membangun semangat dan tekad untuk berjuang bersama menyelamatkan bangsa. Dan belajar serta bertanggung jawab terhadap kesehatan diri sendiri, terutama dimasa Pandemi covid-19 ini.

“Jadi untuk menghindari penyebaran wabah covid-19, tentunya Kita wajibkan menerapkan Prokes 3M Covid-19 seperti yang sudah dianjurkan Pemerintah sebelumnya. Seperti memakai masker bila beraktivitas keluar rumah, menjaga jarak dari kerumunan dan mencuci tangan dengan sabun mengunakan air mengalir,” ujar dr Then Suyanti.

Terpantau, kampanye Gerakan Masyarakat (Germas) melakukan aktivitas fisik dengan senam berdincak dan perilaku memakan buah serta sayur serentak bersama. Kemudian mengecek kesehatan melalui Posbindu. (Suyanto/Adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.