Kapolres Bangka Barat Imbau Masyarakat Jangan Takut Divaksin

by

BANGKA BARAT, DEMOKRASIBABEL.COM – Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SIK kepada masyarakat di daerah itu agar jangan takut divaksin guna mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Bangka Barat.

Hal itu disampaikan Kapolres Bangka Barat usai melaksanakan sholat Jumat di Masjid Al Burrohim Desa Belo Laut, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat , Jumat (11/06).

Selain itu, Kapolres Bangka Barat juga mengimbau kepada jamaah di Masjid Al Burrohim untuk mematuhi protokol Kesehatan menggunakan masker di tengah pandemi Covid-19.

“Kita harus waspada terhadap Covid-19. Bulan ini baru seminggu sudah memakan korban Covid-19 di seluruh Bangka Barat enam orang, sebagian besar umur 60 ke atas tapi ada juga di bawahnya. Ini bisa kita sadari bahwa memang penyakit atau wabah ini ada dan yang paling berbahaya adalah bagi yang berusia lanjut, kesempatan ini saya mengingatkan kembali mari kita sama-sama dan melaksanakan protokol kesehatan untuk kesehatan kita semua terutama untuk yang kita sayangi para sesepuh kita yang ada di masjid ini orang tua kita jangan sampai terpapar oleh virus covid 19, saya terima kasih kepada pengurus Masjid telah menyediakan masker kepada jamaah,” kata Kapolres Bangka Barat.

Ia menyampaikan kepada masyarakat bahwa pihaknya dari kepolisian telah vaksin, semua nanti masyarakat di sini agar divaksinasi yang akan dilaksanakan oleh pemerintah.

“Saya harap masyarakat dengan sukarela untuk dilaksanakan vaksin. Tidak usah takut buktinya kami yang sudah melaksanakan vaksin Alhamdulillah sehat-sehat semua tapi dengan adanya vaksin kita tetap menjaga kesehatan walaupun kita nanti sudah dilaksanakan vaksin,” kata Kapolres Bangka Barat.

Acara di tutup dengan Kapolres Bangka Barat beserta jajarannya memberikan santunan kepada Masjid Al Burrohim.(tmh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.