Hari ke-7 TMMD Kodim 0431/Babar Melanjutkan Pembukaan Badan Jalan

by -19 Views

BANGKA BARAT, DEMOKRASIBABEL.COM – Selain melaksanakan pemindahan kayu balok dari dalam semak belukar berjarak sekitar 30 meter ke bahu Jalan di lokasi TMMD oleh 8 anggota Kodim 0431/Babar untuk pembuatan Jembatan Sungai Bendul sepanjang 15 meter di Desa Air putih, pada hari ke tujuh kegiatan tersebut juga melanjutkan kegiatan pembukaan badan jalan.

‘”Hari ini personel merapikan badan jalan yang sudah terbentuk kemarin sekitar 350 meter, ditambah dengan hari ini kurang lebih 100 meter. Jadi pembukaan badan jalan hari ini dengan hasil kurang lebih sepanjang 450 meter,” kata Komandan Kodim 0431 Bangka Barat, Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa, Minggu.

Ia mengatakan, pengerjaan pembukaan badan jalan tersebut terus dikebut, supaya pelaksanaan kegiatan TMMD ke-110 ini dapat selesai tepat waktu dan bisa secepatnya digunakan oleh masyarakat.

“Pada intinya pembukaan badan jalan ini tujuannya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, karena dengan jalan yang baru ini akses masyarakat lebih mudah,” katanya.

Ia berharap seluruh kegiatan TMMD ke ke-110 ini mulai dari pembukaan badan jalan sepanjang 13,3 kilometer, pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH), hingga sarana olahraga dapat diselesaikan tepat waktu, sehingga bisa secepatnya dimanfaatkan masyarakat.(tmh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.