Buka Bimtek Pembekalan Pensiun PNS, Wabup Bangka Imbau Jangan Takut Dengan Pensiun

by
Pembukaan Bimtek pembekalan pensiun PNS memasuki batas usia diruang OR Bina Praja Kantor Bupati Bangka, Kamis (12/11)

SUNGAILIAT, DEMOKRASIBABEL.COM – Wakil Bupati (Wabup) Bangka, Syahbudin S.IP membuka secara resmi kegiatan bimbingan teknis pembekalan pensiun PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka yang akan memasuki batas usia tugas berlangsung diruangan OR Bina Praja Kantor Bupati Bangka, Kamis (12/11).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bangka, Syahbudin S.IP mengatakan penghargaan tertinggi bagi seorang PNS yakni selamat sampai penghujung tugas dan menerima ketetapan dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) daerah tentang pemberian pensiun PNS.

“Karena kondisi seperti ini tidak dimiliki semua PNS. Dan masih ada beberapa PNS yang mau pensiun tapi tidak ataupun belum memenuhi syarat, seperti yang diusulkan sebagai penerima pensiun,” katanya.

Wabup menghimbau kepada seluruh ASN daerah Kabupaten Bangka, terutama yang akan memasuki purna tugas untuk tidak takut dengan namanya pensiun.

“Karena pensiun itu bukan untuk ditakuti, tetapi patut untuk Kita syukuri. Karena semua yang hadir disini akan menghabiskan waktu panjangnya bersama keluarga,” ujarnya.

Selain itu, dalam pensiun PNS, ada beberapa ketentuan yang wajib diketahui oleh penerima pensiun. Yakni menerima uang taspen, gaji pensiun, menerima uang duka wafat serta hak-hak lainnya.

“Dengan itu, pemkab bangka akan memberikan layanan berupa Bimbingan teknis (Bimtek) pensiun bagi PNS Kabupaten Bangka yang akan memasuki batas usia pensiun. Sehingga peserta yang hadir mengetahui akan hak dan kewajibannya setelah pensiun nanti,” paparnya.

Wabup berharap, PNS yang akan memasuki masa purna tugas untuk dapat mengikuti Bimtek tersebut dengan baik dan dapat memahami akan hak dan kewajibannya sebagai penerima pensiun.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris BKPSDMD, Kepala Kantor Regional VII BKN Palembang, Kepala Taspen Cabang Pangkalpinang serta tamu undangan lainnya. (Suyanto/Adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.